1.
Alasan
Pertama
Dari
Abu Hurairah, bahwa Rasulullah bersabda: “Ketika seseorang sedang melakukan
suatu perjalanan, ia merasa sangat haus. Kemudian dia menemukan sebuah sumur,
maka diapun menuruninya dan kemudian minum. Setelah itu dia keluar. Tiba-tiba
ada anjing yang menjilat-jilat tanah karena kehausan. Maka orang itu berkata: “
Anjing ini benar-benar kehausan seperti yang kurasakan tadi.” Lalu ia menuruni
sumur itu kembali dan memenuhi sepatunya dengan air, kemudian dia menggigit
sepatunya dengan mulutnya sehingga dia naik dan memberikan minum kepada anjing
tersebut. Maka Allah memuji perbuatannya itu dan memberikan ampunan kepadanya.”
Para Sahabat bertanya: “Ya Rasulullah, apakah kalau kita menolong binatang itu
akan mendapatkan pahala?' Beliau menjawab: “Menolong setiap makhluk yang
mempunyai hati (makhluk yang hidup) itu mendatangkan pahala.” (Muttafaq
'alaih)
Dalam
riwayat al-Bukhari disebutkan: “Maka Allah memujinya dan memberikan ampunan
kepadanya, kemudian memasukannya ke Surga. Sedangkan dalam sebuah riwayat dari
al-Bukhari dan Muslim
disebutkan: “Ketika ada seekor anjing yang hampir saja mati karena kehausan
berputar-putar mengitari sumur, tiba-tiba ada seorang pelacur dari Bani Israil
yang melihat anjing tersebut, lalu dia melepas sepatunya dan mengambilkan air
untuk anjing itu, kemudian ia memberinya minum sehingga ia diampuni karena
perbuatannya itu.
Dari
kisah di atas telah disebutkan bahwa orang tersebut sedang melakukan perjalanan
dan mengalami kehausan dan ditemukan sumur, namun tidak ada timba atau ember
atau alat yang yang dapat dengan mudah
mengambil air di sumur tersebut. Orang yang bersangkutan turun ke bawah dengan
mudah namun untuk naik ke atas kembali dengan susah payah. Setelah minum
secukupnya, orang tadi naik ke atas dengan merayap diding sumur dan sampai di
atas dia melihat anjing yang sedang kehausan dan akhirnya dia memutuskan
kembali turun ke bawah untuk mengambil air untuk memberi minum seekor anjing
yang kehausan. Kita bisa bayangkan betapa susahnya orang itu untuk membawa air
ke atas dengan menempatkan air tersebut di dalam sepatunya. Dengan semangat
yang luar biasa untuk menolong anjing tersebut, semua kesulitan dapat di atasi.
Di akhir kisah tersebut, anjing tersebut terhindar dari kehausan. Maka Allah
Azza wa Jalla memberikan pahala yang luar biasa yakni diberi ampunan bahkan
dalam riwayat lain dimasukkan ke surga.
Donor
darah adalah salah satu upaya memberikan pertolongan kepada sesama manusia yang
membutuhkan darah untuk dapat bertahan hidup. Kisah di atas memberikan motivasi
bahwa menolong binatang saja Allah memberikan pahala yang besar. Tentunya akan
memberikan pahala yang lebih besar lagi kalau kita menolong orang dan
menyelamatkan nyawa orang.
No comments:
Post a Comment